Translator
Selasa, 14 Juni 2011
Prof. termuda di dunia, usia 18 tahun
Alia Sabur, cewek kelahiran USA berusia 18 tahun ini pada 19 February 2008, tepat 3 hari sebelum ulang tahunnya yang ke-19, dinobatkan sebagai ‘Professor of the Department of Advanced Technology Fusion at Konkuk University, Seoul. ’ Alia Sabur mematahkan rekor bertahan selama 291 tahun yang disandang oleh Colin Maclaurin murid Isaac Newton. Cewek AS ini bergelar resmi ‘International Professor as Research Liaison with Stony Brook University (New York, USA)’.
Yang luar biasa, tidak hanya gelar professor yang membuat orang angkat topi padanya, tapi historis akademisnya juga luar biasa. Sabur, di usia 8 bulan sudah bisa membaca. Pada saat kelas 3 Sekolah Dasar langsung mengalami ekselarasi meloncat ke jenjang college di Stony Brook University sampai usia 14. Pada usia ini, ia menyabet gelar B.S. pada Matematika Terapan dengan hasil tak tanggung-tanggung: summa cum laude. Dengan ini, ia mencatat rekor (lagi) termuda di USA.
Selanjutnya, cewek yang IQ nya bahkan tak terukur saking tingginya ini melanjutkan studi di Universitas Drexel dan mendapatkan gelar M.S. and Ph.D. (ABD) in Materials Science and Engineering. Lagi-lagi, ia tercatat sebagai yang termuda, kali ini untuk tawaran kerjasama dan penghargaan yang diterimanya dari Departemen Pertahanan USA, NASA, GAANN, dan NSF.
Tak cukup sampai di sini, talenta Alia ternyata juga berkembang di dunia musik. Sejak usia 11 tahun, ia telah bergabung dengan Mozart Concerto dan bermain di dalamnya.
The youngest university professor is Alia Sabur (USA, b. 22 February 1989). She was appointed as a full-time faculty Professor at Konkuk University, Seoul, South Korea as Research Liaison with Stony Brook University (New York, USA) with effect from 19 February 2008, aged 18 years 362 days.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Pengikut
Blog Archive
VIDEO
Mubes Sinode Gkpb 2010 Slideshow: Hendrik’s trip from Kupang, East Nusa Tenggara, Indonesia to Jakarta was created by TripAdvisor. See another Jakarta slideshow. Create your own stunning free slideshow from your travel photos.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar